Friday, March 12, 2010

Utha Mboko Bessi (Sayur Buah Labu Kuning)

sumber : file milis dapurbunda

Bahan:
500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
200 gr labu kuning , dipotong kotak 2cm
5    batang pucuk labu kuning, bersihkan daun dan batangnya, potong batang pucuk  labunya (cara membersihkannya seperti membersihkan kulit batang bayam )
1   batang serei, di geprek
5   Rawit merah
    garam  & gula pasir secukupnya
 
Bumbu yang dihaluskan
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
2  cm Kunyit
 
Cara Membuat:
1. Campur jadi satu santan dengan labu kuning, bumbu yg dihaluskan dan serei, kemudian dimasak sambil sesekali diaduk sampai santannya mendidih dan labunya empuk
2. Masukan daun pucuk labu,rawit, beri garam,gula dan masak sambil di aduk sampai daun dan batang labu layu
3. Angkat, sayur siap di sajikan
Cat: kalau mau lebih terasa pedasnya, rawitnya bisa dihaluskan, tapi rawit yg dipakai tidak sebanyak kalau di pakai utuh

posted by Aida Mandaka

No comments:

Post a Comment

Search

Search on Web