Wednesday, March 31, 2010

Manisan Kedondong

sumber : file milis dapurbunda
Kupas 1.500 g kedondong, belah jadi 6-8 bagian. Rendam dalam larutan 4 sdm
garam dan 1.000 ml air +/- 2 jam. Tiriskan, susun dalam stoples. Didihkan
3.000 ml air, masukkan 500 g gula pasir, aduk hingga gula larut, angkat.
Setelah dingin, masukkan 30 g cabai merah yang telah ditumbuk kasar, aduk.
Tuang ke dalam stoples, tutup rapat. Simpan di lemari es selama 2-3 hari.

MANISAN PALA KERING
Buah pala bisa dibuat manisan kering maupun basah. Untuk membuat manisan
kering, kupas 300 g buah pala, buang bijinya, potong tipis2 atau belah 2,
lalu iris masing2 belahan dari bagian ujung ke pangkal (jangan sampai putus)
sehingga berbentuk seperti kipas. Cara lain, potong hingga berbentuk seperti
bunga mawar. Rendam dalam larutan 1 sdm garam dan 1.000 ml air, +/- 24 jam,
tiriskan. Rendam dalam larutan 1.000 ml air dan 1 sdt kapur sirih +/- 24
jam, tiriskan. Didihkan larutan 500 g gula dan 1.000 ml air sampai agak
kental. Angkat, dinginkan. Rendam pala dalam larutan gula +/- 24 jam,
tiriskan. Masak air gula sampai agak kental, angkat, dinginkan. Rendam pala
dalam air gula sampai agak kental, angkat, dinginkan. Rendam lagi pala +/-
24 jam. Lakukan berulang2 hingga air gula habis terserap. Jemur pala di atas
tampah sampai agak kering, taburi gula pasir. Setelah pala kering, angkat.

posted by Jacobz

No comments:

Post a Comment

Search

Search on Web