Wednesday, March 31, 2010

Onde-onde

sumber : file milis dapurbunda

BAHAN BIANG :
10 gram tepung kanji 
50 ml air 

BAHAN KULIT : 
75 gram gula pasir 
475 ml air 
500 gram tepung ketan 
1/2 sendok teh garam 
150 gram wijen 
minyak untuk menggoreng 

BAHAN ISI : 
500 gram kacang hijau kupas 
200 gram gula pasir 
2 sendok makan tepung ketan 
1/2 sendok teh vanili  

CARA MEMBUAT :
1. Buat biang, panaskan air lalu tuang ke
   tepung kanji aduk hingga mengental.
   Masukkan ke dalam tepung ketan sambil
   diuleni. 
2. Buat kulit, rebus air dan gula pasir
   sampai mendidih. Panas-panas masukkan
   ke dalam tepung ketan sambil diuleni
   hingga kalis. Timbang masing-masing
   20 gram. 
3. Buat isi, rendam kacang hijau selama 3
   sampai 4 jam lalu kukus selama 45 menit.
   Blender bersama gula dan vanili. Tuang
   ke dalam wajan lalu masak dengan
   menambahkan tepung ketan. Aduk sampai
   menjadi seperti dodol.
   Timbang masing-masing 15 gram. 
4. Pipihkan kulit lalu masukkan isi,
   bulatkan lagi, kemudian celup dalam
   air. Gulingkan dalam wijen lalu goreng
   sampai kuning kecokelatan dan matang.

Untuk 25 buah.




No comments:

Post a Comment

Search

Search on Web