Monday, March 29, 2010

Tape Ketan

sumber : file milis dapurbunda
========

Fatmah Bahalwan

1 Kg beras ketan putih
2 btr ragi tape (klu raginya gede banget cukup satu aja)
gula pasir halus secukupnya.
3 gelas air

Cara membuat :
- cuci beras, rendam dalam air suji (atau air yg dicampur pasta pandan) lk.
1 jam, kukus.
- sementara itu didihkan air.
- matikan api pengukus beras ketan, lalau siram-siram ketan panas dengan air
mendidih sambil diaduk hingga rata (spt membuat aron). kukus lagi hingga
matang.
- angkat, dinginkan (sampai benar-benar dingin yach).
- dalam wadah yg bisa ditutup rapat, susun berturut-turut ketan, taburi gula
pasir tipis-tipis, lalu taburi ragi juga tipis-tipis, lalu ketan lagi, gula,
ragi, begitu seterusnya hingga ketan habis. tutup rapat, diamkan selama tiga
hari ketan siap dikonsumsi.

No comments:

Post a Comment

Search

Search on Web