Tuesday, March 23, 2010

Nasi Goreng Hijau

sumber : file milis dapurbunda

warna hijau di dapat dari irisan halus caisim, tanpa kecap
manis yang membuatwarna nasi goreng menjadi coklat atau tanpa sambal yang akan
membuat nasi berwarnamerah menyala layaknya nasi goreng biasanya.
ebi yang dihancurkan, memberi aroma lain pada nasi ini, di
kombinasi dengan aromasangit daging asap yang memperkaya rasa dan aroma.
buat anak2 yang susah makan sayur, makan nasi goreng ini, tidak
terasa kasarnyaserat sayuran.

Bahan:
2 piring nasi
2 siung bawang putih, iris tipis
2 buah bawang merah iris tipis
1 sendok makan udang kering, rendam sebentar, tiriskan, lalu
dihaluskan.200 gr caisim (sawi hijau), ambil bagian daunnya, iris halus
kira kira 3 mm.1 batang daun bawang, iris halus
1 butir telur, di dadar, lalu hancurkan.
50 gr daging asap, di iris halus.
2 sendok makan minyak goreng
1 sendok makan kecap asin
garam, sesuai selera.

Cara memasak:
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang merah sampai
berbau harum,   masukkan udang kering, aduk aduk hingga harum aromanya.
2. Masukkan sawi, telur, daging asap, kecap asin, garam dan nasi.
   Aduk aduk sampai rata dan sayur matang.
   Terakhir masukkan daun bawang, di aduk sampai rata, angkat
   dan hidangkan.

posted by Ine

No comments:

Post a Comment

Search

Search on Web