Thursday, May 6, 2010

Pumpkin Brownies with Vanilla Frosting

Pumpkin Brownies with Vanilla Frosting

sumber : file milis dapurbunda

2 butir telur
1/2 cup brown sugar
1/4 cup madu
1 cup puree labu kuning
1 sdm vanilla extract
2 cups tepung terigu
1 sdt kayu manis
1/2 sdt garam
1/2 sdt baking powder
1/2 sdt jahe bubuk
1/4 sdt cengkeh bubuk
1 cup kacang mente cincang yang sudah dipanggang

Panaskan oven 175°C.
Olesi loyang 25 x 20 x 5 cm dengan mentega.
Kocok telur, mentega, gula, madu, labu kuning dan ekstrak vanili.
Ayak bersama semua bahan kering.
Tambahkan bahan kering ke adonan telur sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.
(jangan terlalu sering diaduk pada saat mencampur bahan kering ke adonan telur, cukup sampai tercampur saja)
Masukkan kacang cincang.
Tuang adonan ke cetakan, bakar 25 menit atau sampai kue matang.
Dinginkan kemudian olesi dgn vanilla frosting.
Diamkan sampai frosting membeku, potong-potong.


Vanilla Frosting
100 gr cream cheese
1 sdt cream atau susu cair
1 sdm vanilla extract
2-1/2 cups gula bubuk

Kocok bersama semua bahan kecuali gula bubuk.
Tambahkan gula sedikit demi sedikit.
TAmbahkan susu atau krim cair bila diperlukan (bila adonan terlalu kaku).

posted by Irma

No comments:

Post a Comment

Search

Search on Web