Tuesday, May 11, 2010

Gurih Nan Lezat dari Sayap Ayam

Gurih Nan Lezat dari Sayap Ayam

sumber : file milis dapurbunda

Sayap ayam termasuk bagian dari ayam yang rasanya gurih. Begitu banyak
pilihan untuk mengolahnya. Dibuat camilan praktis pun asyik. Pilihan rasanya
pun oke, seperti yang ditampilkan dalam resep kita kali ini. Sayap ayam diii
adona aging ayam cincang, diberi bumbu madu lalu dipanggang, atau digoreng
dengan dibumbui manis pedas yang nikmat. Saran kami, agar rasa sajiannya
prima, pilih sayap ayam muda yang cukup gemuk dan bersih. Masak sayap ayam
hingga matang benar, jangan sampai bagian dalamnya masih berwarna merah.
Nah, selamat berkreasi!

Sayap Ayam Isi

Bahan:
1 butir telur
1 sdm daun bawang cincang
1 sdm gula pasir
1/2 sdt merica bubuk
10 buah sayap ayam
2 sdm saus tiram
2 sendok the (sdt) garam
3 sendok makan (sdm) tepung sagu
350 gram daging ayam cincang
minyak untuk menggoreng

Pelengkap:
saus sambal botolan

Cara membuat: 1. Sayap ayam yang terdiri dari tiga bagian, hanya
dipergunakan bagian tengah dan ujung sayapnya. Bagian besarnya disisihkan.
Bagian tengah sayap dibuang tulangnya, sisakan kulitnya berikut bagian ujung
sayap. Cuci bersih dan tiriskan. 2. Daging ayam cincang dicampur dengan
tepung sagu, daun bawang cincang, saus tiram, garam, merica, gula pasir, dan
telur. Aduk rata, bagi menjadi 10 bagian. 3. Abil satu sayap, bagian tanpa
tulang diisi dengan adonan ayam tadi, bentuk hingga menyerupai sayap. Taruh
dalam pinggan tahan panas, kemudian kukus selama 5 menit. Angkat dan
dinginkan. 4. Panaskan minyak, goreng sayap hingga kecoklatan, angkat.
Sajikan hangat dengan saus sambal botolan.

Untuk: 10 potong
---
Sayap Panggang Madu

Bahan:
1 sdm air jeruk nipis
1 sdt garam
16 sayap ayam

Saus madu:
1 sdm minyak goreng
1 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
3 sdm saus sambal botolan
3 siung bawang putih, haluskan
5 sdm kecap manis
5 sdm saus tomat
8 sdm madu

Cara membuat: 1. Sayap ayam dicuci bersih, potong menurut ruasnya. Gunakan
bagian besar dan tengahnya saja, sisihkan bagian ujung sayapnya. Cuci bersih
lalu lumuri dengan air jeruk niis dan garam. Setelah didiamkan sebentar,
cuci kembali dan tiriskan. 2. Panggang sayap ayam di atas bara api atau
dalam oven hingga kecoklatan, angkat. 3. Saus madu: campur bawang putih
halus dengan saus tomat, kecap manis, madu, saus sambal, garam, merica, dan
minyak goreng. Aduk rata. 4. Masukkan sayap ayam yang telah dipanggang ke
dalam saus, diamkan selama 10 menit dan panggang kembali hingga kecoklatan,
angkat. 5. Sajikan hangat.

Untuk 4 orang
---
Sayap Goreng Manis Pedas

Bahan:
1 sdm air jeruk nipis
1 sdt garam
16 sayap ayam
minyak untuk menggoreng

Saus manis pedas:
1 bawang Bombay, cincang atau iris
1 cabai merah besar, iris
1 sdm kecap manis
1 sdt peterseli cincang
1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
2 sdm minyak goreng
2 sdm saus tomat
3 sdm kacang hitam asin dalam kaleng
3 sdm madu
5 sdm saus sambal botolan
5 siung bawang putih, cincang

Cara membuat: 1. Sayap ayam dicuci bersih, potong menurut ruasnya, sisihkan
bagian ujung sayap. Cuci bersih lalu lumuri dengan air jeruk nipis dan
garam. Diamkan sebentar, lalu cuci bersih kembali dan tiriskan. 2. Panaskan
minyak goreng sayap hingga matang. Angkat. 3. Panaskan 2 sdm minyak sisa
menggoreng, tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga layu. Masukkan saus
sambal, kacang hitam, kecap manis, madu, saus tomat, garam, dan merica
bubuk, aduk rata. 4. Masukkan ayam goreng, aduk rata. Taburi peterseli
cincang, aduk rata. 5. Sajikan hangat.

Untuk: 4 orang


posted by Lia

No comments:

Post a Comment

Search

Search on Web