Friday, June 11, 2010

Trim Tiramisu

Trim Tiramisu

sumber : file milis dapurbunda

sumber : Majalah Santap Edisi 02/2003

Adonan keju krim:
50 g gula pasir
250 g keju ricotta rendah lemak atau keju krim rendah lemak (light)
3 sdm susu cair rendah lemak/skim/low fat
1/2 sdt vanili
1 sdm liquor kopy/brandy ---> ini gak saya pake (next time mau nyoba
diganti cairan kopi instan biasa)

Sirup kopi:
3 sdm liquor kopi/brandy ----> ini saya ganti pake cairan kopi instan
4 sdm kopi pahit pekat (dari 2 sdt kopi bubuk)
8 buah lady fingers, potong masing-masing jadi 4

Lapisan buah:
150 strawberry, belah 4 atau buah lainnya
1 sdt gula pasir

Hiasan:
50 g coklat masak pekat

Cara membuat:
* Adonan keju krim: kocok bersama gula pasir, keju ricotta/keju krim, susu dan vanili sampai lembut, masukkan liquor kopi/brandy, aduk rata.
* Sirup kopi: campur liquor kopi/brandy dengan kopi.
* Lapisan buah: panaskan strawberry dengan gula sampai agak layu.

Penyelesaian:
Benamkan setengah bagian lady fingers satu demi stau ke dalam sirup kopi,
lalu atur di dasar gelas atau cangkir (kalo bisa yang bening, biar keliatan
cantik). Taruh strawberry di atasnya, lalu lapisi dengan adonan keju krim.
Ulangi lapisan-lapisan tersebut. Taburi atasnya dengan coklat serut.
Tutup dengan plastik lengket (clingwrap). Dinginkan dalam lemari es,
minimal 1 jam sebelum dihidangkan.

Note: Buah lain yang bisa dipertimbangkan: Mangga, kiwi (beri sedikit
gula), jeruk orange yang manis. Pir atau apel lebih enak jika ditim dulu
tanpa gula (20 menit).

Riana - Pejaten

No comments:

Post a Comment

Search

Search on Web