Tuesday, April 6, 2010

Geplak Bakar khas Betawi

sumber : file milis dapurbunda 

Bahan-Bahan:
1. 6 butir telur ayam
2. 250 gr kelapa kering sangrai (dari 1 butir kelapa)
3. 600 gr sagu disangrai
4. 250 gr terigu disangrai
5. 400 gr gula pasir kasar
6. 1 sdt pala bubuk
7. 1 sdt cengkeh bubuk
8. 1 sdt kayu manis
9. 1/2 sdt vanili
[Untuk bumbu kue tersebut dapat diganti dengan 1 skm bumbu spekoek]
10. 1/2 sdt garam halus
11. 1 sdt baking powder
12. mentega 100 gr

Cara Membuat:
Telur, mentega dan gula dikocok pakai mixer sampai putih.
Masukkan terigu, sagu dan kelapa sangrai, dll di atas, kemudian 
campur rata
Kemudian cetak dengan cetakkan bintang atau bulat pipih
Bakar +/- 30 menit
Keluarkan dari cetakan kemudian dinginkan, setelah dingin itu baru 
dimasukkan dalam toples. 

Selamat Mencoba dan menikmati. 

No comments:

Post a Comment

Search

Search on Web