Thursday, April 29, 2010

Fruit Cake

Fruit Cake

sumber : file milis dapurbunda

Bahan :
Kurma 500 g
Sultana 500 g
Kismis 500 g
Sukade Jeruk 500 g
Mix Cherry (potong 2) 500 g
Mix Nuts 1 kg
(Kacang Mete matang, Brazilian Nuts, Walnut, Chestnut)

Tepung terigu 500 g
Blue Band 250 g
Gula Palem 250 g
Telur 8 butir
Bumbu Spekoek atau kayu manis 1 sdm
Pala 1 butir (diparut)
Lemon besar 2 buah
Rum @ 350 cc 2 botol

Cara membuat :
- Rendam semua manisan buah dan kacang dalam wadah plastik berisi
cairan rum sebanyak 1 botol (350 cc) selama paling sedikit 2 malam.
- Kocok Blue Band dan gula palem sampai lembut (± 2 menit), kemudian
masukkan telur satu per satu. Teruskan mengocok adonan selama ± 5 menit.
Sisihkan.
- Campur tepung dengan bumbu spekoek dan pala halus serta parutan
kulit jeruk lemon.
- Masukkan campuran tepung ke dalam adonan mentega sedikit demi
sedikit, campurkan juga air lemonnya. Gunakan mixer no.1 secara
perlahan-lahan agar adonan tercampur rata.
- Terakhir masukkan semua buah dan kacang yang telah direndam dalam
rum.
- Setelah dituangkan ke dalam loyang, tusuk-tusuk adonan dengan sendok
kayu/spatula supaya anginnya keluar.
- Panggang dalam oven dengan panas 180° selama 2 jam. Setelah matang,
keluarkan dari loyang kemudian dinginkan.
- Setelah kue agak dingin kita siram dengan ½ botol rum kemudian kue
dibungkus dengan aluminium foil lalu dibungkus lagi dengan plastik dan
disimpan dalam freezer selama 2 minggu. Setelah itu kue diberi rum lagi dan
disimpan lagi selama 1 minggu. Kalau mau disantap, keluarkan dulu dari
freezer 1 hari sebelumnya.

Note :
Resep di atas untuk 3 loyang loaf pan. Kalau mau 1 loyang saja, perbandingan
bahan tinggal dibagi 3.

posted by Femmy

No comments:

Post a Comment

Search

Search on Web